Griya Literasi

Berbagai Kerajinan Ditampilkan dalam Pameran Produk Gambut

Jumat, 11 Sep 2020 23:30 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Beriringan dengan adanya kunjungan dari Kepala Badan Restorasi Gambut Republik Indonesia,
Nazir Foead ke Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), BRG Sumsel sengaja menggelar pameran produk-produk hasil pendampingan masyarakat berupa produk pangan, perikanan dan kerajinan dari beberapa desa gambung yang ada di Sumatera Selatan.

Dengan dibuka langsung oleh Kepala BRG, Nazir Foead, pameran yang digelar di kantor TRGD Sumsel, Jumat (11/09) nampak dimanfaatkan olej petani dan masyarakat desa gambut di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Ogan Ilir, Banyuasin, dan Kabupaten Musi Banyuasin memamerkan produk mereka, diantaranya, beras merah, madu, minyak kelapa, kopi liberika dan aneka kerajinan tangan dari bahan purun.

Griya Literasi

“Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, negara dalam hal ini BRG harus hadir di tengah petani dan masyarakat desa gambut yang berusaha mengolah dan memanfaatkan lahan gambut yang kondisinya relatif kurang subur dan rawan terbakar pada musim kemarau,” kata Nazir Foead.

Selain membuka pameran tersebut, Nazir yang telah mengunjungi Sumsel sejak 9 September 2020, sebelumnya juga telah melakukan peninjauan di beberapa lokasi pembangunan infrastruktur pembasahan gambut, revegetasi dan revitalisasi ekonomi yang difasilitasi lembaganya.

Sementara itu, Kepala Desa Menang Raya, Suparedy yang ikut dalam kegiatan pameran tersebut menyampaikan, bahwa melalui pengembangan kerajinan purun yang dilakukan oleh masyarakatnya tersebut merupakan hasil karya gabungan kelompok tani (Gapoktan) binaan Badan Restorasi Gambut atau BRG.

“Ada satu kelompok beranggotakan 21 orang. Mereka mendapat pelatihan BRG Sumsel untuk memasarkan dan membuat kerajinan purun,” singkatnya. (Cak_in)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode