Griya Literasi

Bupati Dan Wakil Bupati OKUT Terima Laporan Dan Usulan Di Rapat DPRD OKUT Ke XIX

Rabu, 28 Apr 2021 20:00 3 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Bupati OKU Timur H Lanosin ST dan Wakil Bupati OKU Timur HM Adi Nugraha Purna Yudha, SH menghadiri Rapat Paripurna ke-XIX DPRD Kabupaten OKU Timur masa sidang 3 tahun 2021 Dalam rangka membahas LKPJ Bupati tahun 2020. Rabu (28/04/2021).

Pada agenda kali ini penyampaian pemandangan umum Fraksi-fraksi dalam rangka membahas LKPJ Bupati tahun 2020. Hadir anggota DPRD pada Paripurna ini dari 45 Anggota DPRD Oku Timur yang hadir 30 anggota DPRD.

Dalam penyampaian pemandangan umum fraksi-fraksi itu, beberapa saran, masukan serta apresiasi kinerja Pemkab OKU Timur selama ini pun disampaikan.

Seperti Fraksi PANIndo melalui Juru bicaranya Zamharir, SE menyampaikan apresiasi terhadap capaian kinerja Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur selama tahun 2020 sehingga mendapat predikat WTP, juga memberikan apresiasi karena telah terselenggaranya Pilkada 2020 dengan aman damai meski ditengah covid19, mengapresiasi kinerja Disdukcapil yang sangat responsif terhadap aspirasi masyarakat dalam pelayanan Administrasi kependudukan.

Fraksi Keadilan Pembangunan yang disampaikan Rifda Erwin mengatakan, penyerapan anggaran penyelenggara pemerintahan tahun 2020 secara menyeluruh melebihi 90 persen ini menunjukkan pelaksanaan pemerintah berjalan dengan baik. Disisi lain pihaknya juga minta agar segera menindaklanjuti visi misi Bupati OKU Timur dalam membentuk BUMD terutama dibidang pertanian. Serta vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat agar segera dilaksanakan untuk mencegah perluasan Covid-19.

Fraksi Hanura melalui juru bicara H Faisal Riza meminta, kejelasan terkait dana bantuan untuk Pilkades sebesar 11 miliar, berapa yang sudah terpakai dan tersisa.

Griya Literasi

Fraksi PDIP melalui juru bicara Syamsuddin, SE menyampaikan beberapa usulan seperti rehab sejumlah infrastruktur, perlunya ditinjau kembali bagi masyarakat penerimaan bpnt atau bantuan yang bersumber dari APBN maupun APBd, meminta segera dilakukan pemasangan Pln di Dusun Harisan Jaya yang saat ini baru terpasang Tiang namun belum terpasang kabel kerumah belum terealisasi.

Fraksi Demokrat melalui juru bicara maredon mengatakan, perlunya peningkatan pelayanan kesehatan di Puskesmas, posyandu, poskesdes, Dinas Pariwisata diminta membantu meningkatkan PAD dan membantu masyarakat ada tempat berwisata melalui membuat daerah wisata milik daerah. Serta pembangunan dan perbaikan sejumlah infrastruktur, dan pemasangan lampu jalan.

Fraksi Nasdem melalui juru bicara Denci Hesandri mengatakan, LKPJ ini merupakan bahan evaluasi dan penilaian untuk menganalisis kondisi kinerja pemerintah yang telah dilakukan sepanjang tahun 2020 serta sebagai saran untuk memperbaiki kinerja penyelenggara Pemkab OKU Timur untuk tahun yang akan datang.

Fraksi PKB melalui juru bicara Suhartono mengatakan, perlunya perbaikan rehab infrastruktur disejumlah lokasi, baik jalan, jembatan, pembuatan talud, normalisasi sungai disejumlah lokasi.

Fraksi Gerindra melalui juru bicara Irlan SE meminta Bupati melalui Dinas terkait agar segera menyelesaikan sengketa pilkades dibeberapa desa , seluruh kegiatan baik fisik dan Non Fisik harus di Program kan pada Musrenbang dan RPJMD, juga mendesak Bupati segera merealisasikan pembangunan fisik demi terwujudnya pembangunan di OKU Timur

Fraksi partai Golkar melalui juru bicara Firmansyah, memberikan saran pada proses penyusunan dan penetapan kepala OPD khususnya bersifat strategis untuk memperhatikan kualitas dan kemampuan, Bupati dan jajaran agar meningkatkan hubungan kerja sama secara aktif dengan pemerintah pusat untuk memperjuangkan program dan kegiatan pembangunan serta kesejahteraan masyarakat, kami minta juga Bupati melalui Jajarannya agar memaksimalkan potensi PAD, segera melakukan lelang proyek yang ada di masing-masing OPD. (Jodi)

Cak_In

Cak_In

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode