Griya Literasi

Capai Target Pertumbuhan Ekonomi Per Triwulan II 2021 Mendagri Imbau Percepat Penyerapan Anggaran

Rabu, 26 Mei 2021 11:17 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin melalui Sekretaris Daerah Kabupaten Musi Banyuasin Drs H Apriyadi MSi didampingi Kepala BPKAD Muba mengikuti rapat koordinasi langkah-langkah percepatan realisasi APBD provinsi, kabupaten/kota Tahun Anggaran 2021 secara virtual, di Ruang Rapat Sekda Muba, Selasa (25/5/2021).

Rakor yang dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tito Karnavian ini juga diikuti Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemenkeu RI Ardian dan seluruh gubernur, bupati dan walikota.

Mendagri Tito Karnavian dalam arahannya mengatakan pertumbuhan ekonomi nasional sangat penting, disamping peningkatan kapasitas kesehatan di tengah pendemi.

Dikatakannya pada Triwulan II ditargetkan pertumbuhan ekonomi nasional bergerak di 7-8%. diupayakan pertumbuhan ekonomi. Target tersebut bisa dilakukan kalau semua stakeholder Pemerintah Pusat dan daerah baik provinsi maupun kabupaten kota menggenjot pertumbuhan ekonominya.

“Pertumbuhan ekonomi nasional ini hanya bisa di capai dengan kerjasama antara pemerintah pusat dan daerah. Dan belanja pemerintah adalah tulang punggung utama,” ujarnya.

Oleh karena itu ia berharap APBD segera dibelanjakan untuk percepatan pertumbuhan ekonomi nasional.

Griya Literasi

“Kemudian dana transfer pusat kedaerah, jangan disimpan, ekonomi tidak akan bergerak kalau disimpan saja. Perlunya percepatan belanja ini untuk percepatan pertumbuhan ekonomi,” tegas Tito Karnavian.

Lanjutnya, kedepan Kemendagri akan membentuk tim untuk memonitor terus-menerus kepada daerah yang penyerapan anggaran lebih rendah, karena berdasarkan data yang ia terima per 24 Mei 2021 masih ada beberapa daerah realisasi belanjanya dibawah 20%.

“Kita akan memberikan pendampingan percepatan belanja APBD, kalau ada daerah yang belanjanya masih kecil, maka dana transfer pusat kedaerah akan ditunda, sampai dana tersebut dibelanjakan. Beberapa hal tersebut mohon diperhatikan,” pungkasnya.

Sementara Sekretaris Daerah Kabupaten Muba mengatakan dalam peningkatan pertumbuhan ekonomi daerah khususnya di Kabupaten Muba sangat dibutuhkan kerjasama semua pihak termasuk masyarakat.

“Menindaklanjuti soal percepatan penyerapan APBD, Pemerintah Kabupaten Muba akan terus berusaha memacu penyerapan anggaran semaksimal mungkin untuk mendukung tercapainya target peningkatan ekonomi dikuartal ke dua tahun 2021 ini,” ucap Apriyadi.

Sejalan dengan itu lanjutnya, Pemkab Muba juga tetap fokus dibidang kesehatan dan akan terus menekan angka penyebaran COVID-19.

“Kesehatan juga tetap dijaga, yakni dengan menekan penyebaran COVID-19, keduanya harus dijalankan,” tutup Sekda Muba. (Rl)

Cak_In

Cak_In

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode