Griya Literasi

Feby Deru Blusukan Bagikan Sembako

Senin, 4 Mei 2020 22:13 1 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Pada hari ke 10 Ramadhan 1441 Hijriyah giliran warga Lebak Keranji yang mendapatkan bantuan sembako oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan yang  diberikan langsung oleh ketua Tim Penggerak PKK Hj. Febrita Lustia beserta jajaran PKK Provinsi Sumsel.

Bantuan ini diperuntukan bagi masyarakat yang sedang berada di rumah saja serta bantuan ini juga bentuk kepedulian pemerintah terdahap dampak bencana Covid19.

Hari ini Senin (4/5) Ketua Tim Penggerak PKK beserta jajaran menyiapkan sembako  sekitar 88 paket  agar dapat dibagikan kemasyarakat yang kesulitan ekonomi yang terdampak melalui para RT setempat.

Griya Literasi

Feby Deru yang didampingi Wakil Ketua TP PKK Sumsel Fauziah Mawardi Yahya membagikan paket sembako kepada warga yang berupa beras, telur, gula, tepung terigu, minyak dan susu.

“Kami mewakili pemerintah provinsi Sumatera Selatan atas nama Gubernur sumatera selatan  memberikan sembako kepada bapak ibu yang ada disini , sistem pembagian ini kami bagikan melalui pak RT sesuai dengan data yang dimiliki.”

Dalam kesempatan itu Feby dan kawan-kawan membagikan masker berlogokan PKK untuk masyarakat agar dapat menyadari pentingnya menjaga kesehatan dengan menggunakan alat pelindung diri (APD) berupa masker. (Ril/Al)

Cak_In

Cak_In

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode