Griya Literasi

Gelar Kegiatan Sosial di Tengah Pandemi, TK-TPA Miftahul Jannah Terapkan Prokes

Jumat, 13 Nov 2020 21:15 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Pandemi Covid-19 yang hingga saat ini masih belum usai kerap kali menjadi suatu alasan bagi beberap orang untuk tidak melakukan kegiatan sosial. Namun, berbeda dari TK-TPA Miftahul Jannah yang beralamat di Kelurahan Talang Betutu Palembang ini. Dengan menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes), Pandemi Covid-19 tidak lah me7njadi suatu alasan mereka dalam melakukan hal yang bermanfaat.

“InsyaAllah minggu ini kita akan mengadakan kegiatan Baksos kepada Yatim dan Duafa. Bahkan kita juga akan mengadakan khitanan masal gratis bagi anak dari keluarga yang kurang mampu. Dan pastinya penerapan Protokol Kesehatan juga akan suatu kewajiban kita untuk di tekankan,” kata Ketua Panitia Pelaksana, Tri Suharyono S.Ag kepada Wartawan Sumsel Independen, Jumat (13/11) malam.

Griya Literasi

Dijelaskannya, kegiatan yang rencana akan digelar di lingkungan Masjid Miftahul Jannah tersebut juga bekerja sama dengan berbagai pihak, baik Dinas Kesehatan Provinsi Sumsel, ACT, Bulog, Pusat Khitan Sumsel, Rumah Umat dan berbagai pihak lainnya dengan suport penuh.

“Alhamdulillah, kalau untuk Anak Yatim, Duafa serta peserta khitan hingga saat ini sudah terdata lebih dari 100 orang,” jelas Tri yang didampingi oleh Bendahara Kegiatan, Rahmat S.Pd.

Sementara itu, Bendahara dalam Kegiatan Sosial, Rahmat S.Pd menyampaikan, bahwa kegiatan sosial tersebut bukanlah kegiatan yang terakhir yang akan dilaksanakan oleh pihaknya.

“InsyaAllah ini bukanlah kegiatan terakhir yang akan kita adakan. Tetapi yang namanya kegiatan sosial dengan niat tulus, itu akan terus kita lakukan sampai kapanpun,” ucapnya. (Cak_In)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode