Griya Literasi

Harapkan Musda Dapat Menjadi Rekonsiliasi dan Konsolidasi Partai

Sabtu, 27 Nov 2021 23:34 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Sumsel bakal melakukan Musyarawah Daerah (Musda) yang akan berlangsung pada Selasa 30 November mendatang di Hotel Excelton.

Kepala Badan Pembina Organisasi dan Kaderisasi Keanggotaan (BPOKK) DPD Partai Demokrat Sumsel, Firdaus Hasbullah menyampaikan, bahwa Musda diharapkan dapat menjadi rekonsiliasi dan konsolidasi partai hingga ke akar rumput.

“Semua kader bisa diakomodir dalam melaksanakan visi misi partai, sehingga partai ini semakin besar di Sumsel,” kata Firdaus, Sabtu (27/11).

Ia juga berharap, siapapun yang terpilih menjadi ketua partai untuk periode kedepan dapat menjalankan visi misi partai.

“Dan Jangan memiliki visi sendiri dan kader juga harus loyal terhadap hasil musda nanti sebagaimana aturan yang ada,” kata tokoh pemuda PALI ini.

Griya Literasi

Kemudian kader juga memiliki job description masing-masing. Karena partai inikan punya jenjang kepengurusan dari DPAC, DPC, DPD hingga DPP.

“Saya berharap yang terpilih nanti kader yang dapat melakukan konsolidasi, yang dapat melaksanakan amanat partai dan memiliki loyalitas tinggi serta mampu memimpin sebagai leader,” ujarnya.

Untuk itu dalam membesarkan partai ia menyerukan kepada kader untuk saling bersatu jangan terpecah bela, karena agenda politik, yaitu pileg, pilkada dan pilpres akan berlangsung pada tahun 2024 mendatang.

“Waktu kita cukup singkat untuk menghadapi agenda besar tersebut, mari bersatu, karena kita ada satu kesatuan,” ucap Firdaus yang juga ditetapkan sebagai SC dalam musda kali ini.

Sejumlah nama telah ramai bakal maju pada musda kali ini seperti nama Muchendi Mahzarekki, Harnojoyo ketua DPC Palembang, Ketua DPC lahat Cik Ujang dan lainnya. (Ril)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode