Griya Literasi

Karyawan Terkonfirmasi COVID-19 PT. SBS Berikan Apresiasi Kekompakan RT 07 Desa Keban Agung

Rabu, 23 Sep 2020 10:55 4 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – PT. Satria Bahana Sarana Apresiasi Warga RT 07, Desa Keban Agung, Tanjung Enim, Kab. Muara Enim yang bergotong royong bahu membahu dalam membantu satu keluarga Karyawan yang terkonfirmasi terpapar Covid-19 (22/09/2020).

Kepedulian yang dilakukan warga RT. 07 Desa Keban Agung patut di jadikan contoh dan di berikan apresiasi oleh jajaran Management PT Satria Bahana Sarana (SBS), di mana saat satu keluarga karyawan PT SBS terkonfirmasi covid 19 mendapatkan perhatian khusus dari warga setempat.

President Direktur PT. SBS, FX Sigit Hery Basuki, di dampingi Direktur Keuangan, Agus Sunaryadi mengatakan dalam sambutannya bahwa “atas kepedulian warga di sini, kepada keluarga besar kami PT. SBS, dimana kami mengalami masa-masa yang tidak kami inginkan di dua bulan yang lalu”.

Lebih lanjut di kataknnya “beberapa bulan lalu beberapa pegawai kami, dimana awalnya ada 1 orang karyawan kami yang terkonfirmasi positif kemudian management memutuskan untuk rapid test kepada ratusan karyawan kami yang memiliki kontak langsung dengan karyawan yang terkonfirmasi positif covid 19, hasil yang reaktif langsung di swab test, dan dari hasil swab testterakumulasi berjumlah 23 orang terkonfirmasi positif.

“Untuk memutus rantai penyebaran virus kami menyemprotkan disinfektan dan memberlakukan Working From Home (WFH) untuk karyawan-karyawan kami selama satu minggu, lalu di evaluasi, tambah satu minggu lagi dan alhamdulillah sampai hari ini sudah terkendali dan 0 kasus”, tambahnya.

Kekompakan warga RT 07, Desa Keban Agung ini menjadi perhatian khusus Presiden Direktur PT. SBS, “karena tidak setiap orang, apalagi  satu RT, satu dusun bisa menerima, bahkan kita banyak sekali mendengar berita di tempat lain banyak melakukan penolakan. Di sini kami merasa sangat terbantu, dimana saat saya mendengar bagaimana warga mengantungkan makanan dan di ambil oleh anak salah satu karyawan kami yang juga terkonfirmasi positif covid 19. Bagi kami, kekompakan ini merupakan hal yang sangat luar biasa”, ungkapnya.

Ungkapan terima kasih dan apresiasi bagi warga, management PT. SBS memberikan bantuan fasilitas untuk mencuci tangan yang dapat di manfaatkan warga RT 07 dan sekitarnya.

Griya Literasi

“Masa sulit itu dapat kita lewati jika kita mendapat dukungan dari lingkungan sekitar kita dan sebagai rasa terima kasih kami, sedikit kami berikan bantuan berupa alat cuti tangan yang dapat digunakan warga RT 07”, tutup Presiden Direktur PT. SBS.

Untuk diketahui warga RT 07 yang juga merupakan karyawan PT. SBS, inisial BRC (34) di bulan Juli 2020 lalu terkonfirmasi positif covid 19 dengan kasus Orang Tanpa Gejala (OTG). Tidak hanya karyawan yang terkonfirmasi, tetapi istrinya, IH (31) dan anak-anaknya MRR (8), RHF (3.5) dan RMA (1.5) juga mengalami hal serupa terkonfirmasi posistif covid 19.

“Awalnya kami mendengar ada warga RT 07,  BRC yang terkonfirmasi positif covid 19, saat itu juga kami musyawarah dengan warga melalui Group WhatApps (WA) dan sepakat untuk mendukung penuh keluarga BRC yang terkonfirmasi positif covid 19”, ungkap ketua RT 07, Sugandhi Syarief.

Selanjutnya diungkapkan, Sugandhi, inisiator pengendalian covid 19 di tingkat RT 07, “kami tidak membayangkan mendapatkan apresiasi seperti ini. Alhamdulilah kami diberikan warga yang sangat peduli satu sama lain dan juga atas nama warga RT 07 kamu mengucapkan terima kasih pada jajaran management PT. SBS atas apresiasinya”.

Hal senada juga di ungkapkan Kepala Desa Keban Agung, Fajrol Bahri dalam penutupan sambutannya, “selaku pemerintah desa, kami juga memberikan apresiasi kepada PT. SBS yang selama ini belum kami temukan acara seperti ini. Dari inisiatif RT 07 akhirnya mendapatkan perhatian dari PT SBS berupa apresiasi.

Harapan kami kepada pemerintah desa, apabila ada warga yang terpapar, jangan sekali-kali mengucilkan mereka. Karena Mereka berhak mendapatkan bantuan dari tetangga dan pemerintah desa, sambutnya.

Ungkapan yang sama juga di katakan, karyawan PT. SBS, BRC yang juga warga RT 07, “ Saya ucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Management PT. SBS dan warga RT ini, yang telah men-support kami sekeluarga, mulai dari proses testing rapid, swab test, suplai vitamin untuk imunitas tubuh dan lain-lain”.

Sebelum acara berakhir, Corporate Secretary PT. SBS, Dayanigrat memberikan edukasi ke warga RT 07 untuk senantiasa mematuhi protokol Kesehatan melalui 4 M, yaitu Mencuci tangan, Memakai masker, Menjaga jarak minimal 1.5 meter dan Menghindari kerumunan, pungkasnya. (Rill)

Cak_In

Cak_In

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode