Griya Literasi

Kerasnya Persaingan Politik di Kabaupaten OKU Timur, LSD Anggap Itu Wajar

Selasa, 1 Okt 2019 20:55 3 menit membaca
PEMKAB MUBA

Kursi panas dalam Pilkada serentak tahun 2020 nampak mulai membara. Selain munculnya beberapa kandidat yang memang dianggap kuat serta memiliki potensi dalam perpolitikan terkadang hadir beberapa nama lain yang juga tidak dapat untuk diremehkan dalam dunia perpolitikan.

Seperti yang dijelaskan oleh Lembaga Survey Demokrasi (LSD). Meski masih akan dilaksanakan satu tahun lagi, namun konstalasi politik di beberapa wilayah daerah di Sumatera Selatan nampak sudah mulai memanas.

Survey yang dilakukan oleh Lembaga Survey Demokrasi (LSD). Di Kabupaten OKU Timur, hadir beberapa nama dari tokoh-tokoh politik yang mulai menyatakan diri untuk maju dalam merebutkan kursi Pilkada 2020 mendatang.

Disampaikan Diruktur LSD, Mohammad Faizal S.Sos.i M.H.I, meskipun pernyataan yang dikeluarkan oleh para Tokoh Masyarakat masih bersifat belum resmi, menurutnya situasi tersebut dianggap telah memicu persaingan di antara para tokoh.

“Saat ini sudah lebih dari lima Tokoh masyarakat yang menyatakan diri siap maju dalam Pilkada tahun 2020. Tinginya tingkat persaingan politik di Kabaupaten OKU Timur sangat wajar terjadi. Wilayah ini merupakan basis dari tokoh-tokoh politik di tingkat Nasional dan Sumatera Selatan,” ungkap Faizal di Hotel Clasie Palembang kepada awak media, Selasa (01/10).

Dikatakannya, saat ini telah terdapat salah satu tokoh politik yang berasal dari Kabupaten OKU Timur yang telah menjadi Rising Star di tingkat Nasional, yaitu Herman Deru yang saat ini duduk sebagai Gubernur Sumatera Selatan.

“Gubernur Sumatera Selatan ini dipresidiksi bisa memperebutkan Kursi presiden atau wakil presiden Indonesia lima tahun lagi,” ucapnya.

Dirinya juga memeberikan suatu alasan terkait dilakukannya survey politik di kabupaten OKU Timur. Menurutnya, persaingan politik di kabupaten OKU Timur saat ini sudah berjalan ketat.

Griya Literasi

“Pilkada di Kabupaten OKU Timur bisa menentukan peta politik di kancah Sumatera Selatan dan Kancah Nasional untuk beberapa tahun ke depan,” ujarnya.

Dari hasil survey yang dilakukan oleh pihaknya, ada lima tokoh menonjol yang akan bersaing ketat dalam perebutan kursi nomor satu di Kabupaten OKU Timur.

Namun menurutnya, popularitas lima kandidat tersebut juga akan bisa dikejar oleh lima calon lain yang juga menyatakan diri akan bersaing menjadi Bupati OKU Timur.

Adapun lima besar tokoh terpopuler di OKU Timur yang menyatakan diri akan maju sebagai calon Bupati OKU Timur yaitu KPUD OKU Timur, Leo Budi Rachmadi dalam urutan ke enam, mantan calon Wakil Bupati yang dikalahkan pasangan Bupati dan wakil Bupati saat ini, Sugeng Suprianto pada urutan ke tujuh.

Sedangkan Faizal Habibur, yang merupakan seorang pengusaha yang terkenal dengan usaha Pupuk dan Beras menduduki peringkat Sembilan. “Dirinya diapit oleh saudara kandung Gubernur Sumatera Selatan, yaitu Melinda Hamzah yang duduk di posisi delapan dan Linosin Hamzah yang baru muncul kiprahnya di dunia perpolitikan masuk di sepuluh besar tokoh terpopuler di OKU Timur,” paparnya.

Menurut Ketua Lembaga Survei Demokrasi tersebut, ada hal yang menarik dari survey yang Ia lakukan di OKU Timur.

Dikatkannya, bahwa warga OKU Timur saat ini berharap Herman bisa lebih jauh berkiprah di tingkat nasional. Menurutnya, warga OKU Timur berharap putera daerah Sumatera Selatan tersebut bisa duduk minimal sebagai wakil presiden di masa yang akan datang.

“selain itu, warga OKU Timur juga berharap kiprah Herman Deru bisa dilanjutkan oleh puterinya yang saat ini terpilih menjadi anggota DPR RI, Percha Leanpuri. Kalau berebut kursi di tingkat Bupati sepertinya tidak lagi. Dengan kepopulerannya Percha bisa dipersiapkan menjadi calon Gubernur di masa yang akan datang,” tutupnya. (ril)

Cak_In

Cak_In

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode