Griya Literasi

Targetkan Kursi Ketua DPRD se-Sumsel, Ini yang Akan Dilakukan DPW Nasdem Sumsel

Kamis, 31 Mar 2022 18:31 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Terget prestesius dicanangkan oleh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Nasdem Sumsel pada pemilihan umum legislatif (Pileg) yang akan berlangsung pada Februari tahun 2024 mendatang dengan menargetkan kursi ketua DPRD se-Sumatera selatan.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua DPW Nasdem Sumsel Herman Deru dalam kegiatan Konsolidasi dan penyerahan bantuan Fauzi H Amro kepada DPD Kabupaten Kota, Kamis (31/3).

“Kita targetkan kita meraih ketua DPRD Provinsi dan ketua DPRD Kabupaten kota,” kata Ketua DPW Nasdem Sumsel Herman Deru.

Oleh karena itu, untuk mencapai target tersebut Herman Deru yang juga Gubernur Sumsel mengintruksikan kepada seluruh kader untuk bergerak sehingga mendapatkan suara pada pileg nanti.

Griya Literasi

“Harus kerjasama bukan sendiri sendiri. Peduli dengan akar rumput sehingga masyarakat semakin senang dengan Nasdem,” ujarnya.

Sementara itu, Koordinator Wilayah Sumatera III DPP Nasdem, Fauzi H Amro pihaknya akan membuka pendaftaran caleg pada Desember mendatang. “Dari penempatan caleg dan nomor urut tentu berdasarkan survei, karena kita ingin menang,” kata Fauzi.

Meski kursi Nasdem pada pileg lalu mengalami penurunan menjadi evaluasi bagi Nasdem untuk meraih kemenangan pada pileg nanti.

Dikatakan Fauzi bantuan 2 laptop tersebut sebagai penunjang bagi DPD untuk menghadapi verifikasi pemilu sehingga laptop tersebut sangat bermanfaat bagi seluruh DPD kabupaten kota.

“Ada juga bantuan bahan untuk baju bagi seluruh DPD kabupaten kota, kita terus bersama-sama dalam membesarkan partai ini kedepan, terus bergerak karena pemilu tinggal hitungan tahun,” tutupnya. (Ril)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode