Griya Literasi

Terus Bersinergi, Asperapi Diharapkan Mampu Ciptakan Berbagai Event Pariwisata

Sabtu, 1 Mei 2021 02:52 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Dalam memanfaatkan momen Ramadan, DPD Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia (Asperapi) Sumsel sengaja menggelar kegiatan silahturahmi serta buka puasa bersama Stakeholder yang bernaung di bidang Pariwisiata di Sumatera Selatan.

Diketahui bahwa, kegiatan yang diadakan di di Guns Cafe Palembang tersebut juga mengiri suatu bentuk dari bangkitnya kembali ASPERAPI Sumsel setelah adanya dampak Pandemi Covid-19.

Ketua DPD Asperapi Sumsel, Iqbal Rudianto ST menjelaskan, bahwa kegiatan tersebut merupakan agenda rutin yang sering digelar Asperapi, baik itu bersama pelaku industri MICE, Event Organizer, ataupun ekonomi kreatif Sumsel lainnya.

“Memang sempat tahun kemarin tidak kita adakan karena Pandemi Covid-19. Dan kami akan siap memulai serta bangkit kembali dalam membantu perekonomian Sumsel di bidang MICE, Event Pariwisata maupun ekonomi kreatif,” kata Iqbal Rudianto, Jumat (30/04) malam.

Didit menyampaikan, dalam kegiatan Event yang dilakukan, diharapkan kedepan juga dapat memberikan subangsih bagi Sumsel, khususnya kota Palembang.

“Karena mengingat industri event ini tidak bisa dipandang sebelah mata, sebab Evenst ini bisa mengundang wisatawan bisnis dan pariwisata,” ungkapnya.

Griya Literasi

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumsel, Aufa Syahrizal menilai, bahwa Provinsi Sumatera Selatan merupakan lokasi yang sangat cocok untuk diadakannya Event-event MICE serta lokasi Destinasi Pariwisata.

“Karena memang akomodasi kita juga sudah lengkap, mulai dari Venue, hotel, jalan tol, akses darat, udara dan air. Dan Ini juga merupakan sebuah peluang bagi kita,” ujarnya.

“Saya berharap Asperapi ini harus terus berkolaborasi bersama Pemerintah dalan menciptakan event-event parawisata yang bisa mendatangkan orang banyak,” ucapnya.

Masih dikatakan Aufa, bahwa Asperapi diharapkan juga menjadi peran besar dalam mencipatkan Sumatera Selatan sebagai Destinasi.

“Dengan fasilitas yang kita miliki, InsyaAllah Sumsel akan kembali dilirik menjadi salah satu destinasi unggulan di Nusantara ini,” tuturnya.

Dalam kondisi Pandemi Covid-19, kemajuan teknologi dengan digitalisasi yang ada saat ini diharapkannya juga untuk dapat dimanfaatkan demi kemajuan Pariwisata, seperti pemanfaatan Aplikasi
GIWANG (Genta, Inovasi, Wisata, Nyaman, dan Gempita) yang rencana akan segera dilaunching.

“Aplikasi ini berguna untuk melihat semua potensi destinasi yang ada di Sumsel, mulai dari tempat destinasi wisata, transportasi, hotel maupun kuliner. Jadi kita tidak boleh putus asa, karena Pariwisata ini punya banyak cara untuk bisa mempromosikan destinasi,” tutupnya. (Putra)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode