Griya Literasi

Kejar DPO Hingga Ke Bangka Belitung, Satreskrim Polres OKUT Berhasil Bawa Pulang Pelaku

Rabu, 29 Mar 2023 04:43 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Pelaku begal yang sempat melakukan Akasinya pada tahun 20221 di Jalan Raya Desa Negeri Agung Jaya Kecamatan Buay Pemuka Bangsa Raja Kabupaten OKU Timur kini berhasil diamankan satreskrim Polres Oku Timur di Provinsi Bangka Belitung

Imam Syafii (34) warga Dusun Kumpul Sari Desa Kurungan Nyawa OKU Timur hanya bisa terdiam saatnya Personil SW Belitang dan Kanit Pidum langsung menuju alamat tersebut di Provinsi Bangka Belitung dan langsung Mengamankanya tanpa perlawanan.

Yang mana sebelumnya pelaku dengan satu orang temannya melakukan pembegalan kendaraan bermotor mengunakan senjata api.

“Pada hari jumat tanggal 12 pebruari maret 2021 sekira jam 21.30 WIB di Jalan Raya Desa Negeri Agung Jaya Kecamatan Buay Pemuka Bangsa pelaku Imam Syafii(34) bersama satu temannya yang sudah terlebih dahulu tertangkap dan menjalani hukuman,dengan cara pelaku memepet motor korban dengan mengunakan sepeda motor, “jelas Humas Polres Oku Timur

Pelaku langsung menendang korban sehingga korban terjatuh, kemudian salah satu pelaku langsung menodongkan senjata api kearah korban, setelah itu pelaku mengambil satu unit sepeda motor

“Atas peristiwa tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp. 8.000. 000.selanjutnya korban melaporkan kejadian tersebut ke Polres Oku Timur untuk di tindak lanjuti,” terangnya

Setelah bersembunyi cukup lama pada hari minggu tanggal 26 maret 2023 anggota Satreskrim Polres Oku Timur mendapat informasi bahwa pelaku sedang berada di desa Bukit Lintang Kecamatan Paret Tiga Jebus Provinsi Bangka Belitung.

“selanjutnya Kasat Reskrim Polres Oku Timur menindak lanjuti informasi tersebut dengan memerintahkan Kanit Pidum Polres Oku Timur Ipda Rozi untuk melakukan penyelidikan,” terang humas Polres Oku Timur

Personil SW Belitang dan Kanit Pidum langsung menuju alamat tersebut di Provinsi Bangka Belitung. “Sehingga pada hari Selasa Tanggal 28 Maret 2023 sekira jam 09. 15 WIB tersangka berhasil di Tangkap tanpa melakukan perlawanan, Selanjutnya tersangka dibawa ke Polres Oku Timur guna penyidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (J)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode