Griya Literasi

Mouli Meranai Garda Terdepan Kenalkan Budaya dan Wisata

Kamis, 16 Des 2021 12:27 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Bupati OKU Timur, H Lanosin ST berharap melalui ajang pemilihan Mouli Meranai OKU Timur dapat melahirkan Muoli Meranai yang Inovatif. Sehingga bisa memberikan masukan serta bersama-sama sebagai garda terdepan dalam memperkenalkan budaya dan pariwisata yang ada di Kabupaten OKU Timur.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri ajang pemilihan Muoli Meranai Kabupaten OKU Timur tahun 2021, di Parai Puri Tani Hotel Martapura, Rabu (15/12/2021) malam.

“Kita tidak sekedar mencari juara, tetapi kedepan akan menjadi garda terdepan dalam menyambut tamu-tamu kita dan memperkenalkan diri kita tentang budaya dan wisata yang ada di Kabupaten OKU Timur ini,” ucap Bupati.

Dikatakan Bupati yang akrab disapa Enos ini menambahkan, potensi wisata di OKU Timur perlu terus dikembangkan.

“Kita memiliki banyak potensi wisata, diantaranya wisata religius, seperti sejarah dan makam serta banyak pesantren. Serta juga yang harus dikembangkan salah satunya wisata agro, artinya di bidang pertaniannya”, jelasnya.

Dirinya berharap, peran Mouli Meranai nantinya untuk menyampaikan kepada masyarakat luas. Karena dengan datangnya orang dari luar daerah, nantinya dapat meningkatkan perputaran ekonomi di Kabupaten OKU Timur dan menjadi salah satu tujuan destinasi wisata.

Sementara, dalam laporan Kepala Disporapar OKU Timur, Supardi disampaikan, kegiatan ini diikuti oleh 97 peserta dari berbagai latar belakang seperti pelajar, mahasiswa maupun umum dan dilakukan seleksi hingga akhirnya dipilih 24 pasang Muoli Meranai menuju malam grand final.

“Adapun kegiatan bertujuan untuk meningkatkan ketahanan generasi muda dari budaya asing dan lebih mencintai budaya dan seni daerah. Menjadikan generasi muda sebagai penggerak utama dalam kegiatan promosi pariwisata dan membentuk duta wisata yang profesional dan berwawasan luas,” paparnya.

Adapun Muoli dan Maranai yang terpilih hingga 3 besar adalah Mutiara Amanda dan Agusta Robin yang berhasil menjadi juara. Kemudian disusul Yasa Dwina Ophelia dan Febri sebagai Mouli dan Meranai Wakil 1 serta Bella dan Juwanda sebagai Mouli dan Meranai Wakil 2. (Jodi)

Cak_In

Cak_In

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode