Griya Literasi

Hengki Berpeluang Diusung PKB pada Pilkada OKU Selatan

Kamis, 2 Mei 2024 22:51 3 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Kehadiran Hengki Irawan bakal calon Kepala Daerah Bupati Kabupaten OKU Selatan Tahun 2024 dalam acara Halal Bihalal atau Ta’aruf DPP PKB yang berlangsung di hotel Mercure Jakarta, dan sempat juga beredar di platfom media sosial Hengki Irawan berpoto Bersama ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menuai berbagai respon dari berbagai kalangan termasuk dari pengamat politik

Hal ini dianggap menarik karena sebelumnya melalui DPC dan DPW PKB OKU Selatan, telah mendeklarasikan Dukungan terhadap bakal calon Bupati OKU Selatan Abusama untuk di pilkada Kabupaten OKU Selatan Tahun 2024 yang akan berlangsung pada November mendatang.

Sardianto S.Sos, M.M pengamat politik Kabupaten OKU Selatan dalam analisis nya mengatakan, kehadiran Hengki Irawan dalam acara Ta’aruf DPP PKB di Jakarta serta beredar nya foto Hengki bersama Ketum PKB Muhaimin Iskandar termasuk telah memberikan sebuah kejutan dalam kancah dunia perpolitikan yang ada di Kabupaten OKU Selatan

“Ya termasuk telah menghadirkan kejutan dengan beredarnya Poto bapak hengki yang juga ada hadir di acara Ta’aruf dan berpoto Bersama ketum PKB. Terus terang saya juga termasuk juga terkejut,” ucap Sardianto saat dihubungi vi telepon, Kamis (2/5/2024).

Dikatakan Sardianto dengan melihat dinamika yang terjadi, kehadiran Hengki dalam acara Ta’aruf DPP PKB termasuk bisa jadi peluang bagi Hengki Irawan untuk mendapatkan dukungan dari DPP PKB masih ada.

“Apalagi kehadiran Hengki Irawan datang ke acara Ta’aruf tersebut karena diundang oleh DPP PKB. Saya melihatnya peluang tersebut masih ada ada meski fikti fikti,” tambahnya.

Masih dikatakan Sardianto, Hengki Irawan ikut hadir dalam acara tersebut sesuatu yang wajar.

“Karena Hengki Irawan sebelumnya ikut mendaftar mengikuti mekanisme dalam penjaringan bakal calon Bupati dari PKB. Meski telah ada deklarasi dukungan terhadap salah satu bakal calon sebelumnya yang dilakukan oleh DPC dan DPW. Namun dalam hal ini keputusan utamanya tetap ada di DPP PKB siapa yang bakal di usung kedepannya,” jelasnya.

Dikonfirmasi kepada Hengki melalu WA, Hengki menjelaskan bahwa, ia melakukan tahapan sesuai aturan dan prosedur yang ditetapkan oleh ADRT partai yang bersangkutan.

“Penjaringan dibuka secara umum saya mendaftar, mengembalikan berkas, lalu saya diundang oleh DPP dan kemudian saya hadir, terlepas siapa yang diusung dari BaCaKaDa OKUS, itu mutlak hak partai, saya serahkan ke PKB. Terlepas siapapun nanti yang direkomendasikan, ya itulah yang terbaik menurut DPP PKB Pusat,” tuturnya.

“Dimana seperti yang disampaikan kemarin oleh pak Ketum Dr Muhaimin Iskandar yang akan diberikan rekomendasi oleh PKB adalah calon kepala daerah yang berkompeten dan Berkualitas, lalu Visi Misi baik untuk Kesejahteraan Rakyat, bisa menggali Potensi Sumber daya Alam dan Elektabilitas tinggi,” tukasnya. (DK)

Laporan: Deni Kemala
Editor: Syaidina Ali

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIX
    Majalah Independen Edisi LVIII

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode