Griya Literasi

Per-maskot Bagikan Bantuan Sembako Kepada Korban Kebakaran di Palembang

Senin, 3 Apr 2023 12:33 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen — Pada hari Minggu (02/04/2023) sore, Per-maskot, sebuah organisasi masyarakat di Palembang, membagikan bantuan sembako kepada warga yang terkena musibah kebakaran di jalan KH Azhari lorong Siliwangi RT 09. RW 02 kelurahan 5 ulu, kecamatan seberang ulu 1 Palembang.

Kegiatan sosial tersebut sudah dikoordinasikan kepada ketua umum Per-maskot, Muhammad Rolis, dan serah terima sembako diwakili oleh ketua 1 Saifpudin dan rekan-rekan Per-maskot lainnya. Donasi tersebut dikumpulkan oleh teman-teman Per-maskot dengan cara patungan atau sukarelawan, dan ada juga dari hasil sumbangan para pedagang pasar Cinde tutur Imun sebagai KABID kaderisasi, dan Firman sebagai keamanan di Per-maskot.

Berdasarkan pantauan dari teman media di lapangan, 17 orang yang terkena musibah kebakaran di jalan KH Azhari lorong Siliwangi RT 09 berhak menerima bantuan sembako dari Per-maskot. Ketua RT 09, Helmi, menyatakan bahwa nama-nama yang dicatat di atas wajib menerima bantuan tersebut.

“Himbauan dari warga yang terkena musibah kebakaran agar pemerintah bisa membantu dalam hal material dan bahan-bahan bangunan buat korban yang rumahnya sudah terbakar dan wajib menerima bantuan tersebut,” kata Helmi kepada wartawan.

Warga yang menerima bantuan sembako dari Per-maskot merasa terbantu dan bersyukur atas kepedulian yang diberikan. Salah satu warga yang menerima bantuan sembako, Nursani, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Per-maskot.

“Terima kasih kepada Per-maskot atas bantuannya. Ini sangat membantu kami dalam menghadapi situasi sulit akibat kebakaran yang kami alami,” ujarnya.

Ketua umum Per-maskot, Muhammad Rolis, mengatakan bahwa kegiatan sosial seperti ini akan terus dilakukan oleh Per-maskot sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Per-maskot selalu siap membantu masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan sosial ini adalah bentuk kepedulian kami kepada masyarakat, terutama dalam situasi yang sulit seperti ini,” ujarnya. (Basith)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode