Griya Literasi

Pemkab OKU Timur Gelar Personal Branding Tingkatkan Profesionalisme Aparatur

Selasa, 25 Jan 2022 15:09 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Kabupaten OKU Timur menggandeng Harian Sumatera Ekspres menggelar seminar strategi personal branding dengan mendatangkan narasumber profesional Helmy Yahya.

Kegiatan ini dibuka langsung Bupati OKU Timur H Lanosin ST didampingi Ketua TP PKK OKU Timur dr Hj Sheila Noberta SpA MKes, serta dihadiri Kepala OPD, Forkompimda dan ratusan peserta dari ASN dan pegawai.

Dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) kegiatan seminar ini disambut antusias oleh peserta, yang berlangsung di  Gedung Parai Puri Tani Hotel, Selasa (25/1).

Dalam sambutannya, Bupati OKU Timur H Lanosin ST mengatakan, personal branding ini merupakan hal yang sangat penting bagi eksistensi pegawai dan Pemkab OKU Timur.

“Selain menjadi keynote saya juga hari ini sengaja menjadi peserta, sehingga apa yang disampaikan narasumber ilmunya bisa sama-sama kita serap dengan baik. Sehingga setelah kegiatan ini kita dapat menciftakan inovasi baru,” ucap Lanosin.

Enos mengatakan, personal branding ini tentu tidak terlepas dari tujuan visi misi OKU Timur maju lebih mulia. Dimana, semua potensi yang ada di Bumi Sebiduk Sehaluan jika tidak dibranding dengan baik, tentu tidak akan dikenal daerah lain.

“Mari sama-sama kita dengerkan, kita ambil ilmunya dan kita renungkan bersama untuk perubahan menjadi lebih maju dan lebih baik. Saya ingin semua pegawai pemkab OKU Timur punya personal branding yang baik, untuk meningkatkan profesionalisme aparatur,” tegas Bupati.

Sementara, GM Harian Sumatera Ekspres Hj Nurseri Marwah mengatakan, manajemen Sumatera Ekspres sangat mengapresiasi atas dukungan Pemkab OKU Timur melalui pak Bupati dan jajaran, sehingga kegiatan ini terselenggara dengan baik dan sukses.

“Sebenarnya kegiatan ini merupakan keinginan pak Bupati guna meningkatkan kinerja, semangat diri dan profesionalisme aparatur untuk mendukung terwujudnya OKU Timur maju lebih mulia. Untuk itu kami ucapkan terimakasih kepada pak Bupati, Wabup dan jajaran atas dukungannya. Semoga kegiatan ini bermanfaat,” jelas Nurseri.

Pada kesempatan yang sama, Nurseri menjelaskan Kabupaten OKU Timur ini, merupakan salah satu kabupaten di Sumsel yang selalu menjadi contoh. Sebab meskipun baru usia 18 tahun, banyak prestasi dan inovasi yang telah ditorehkan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Kegiatan seminar personal branding ini dilaksanakan di dua tempat, pagi di Martapura di Gedung Parai Puri Tani Hotel dengan peserta umum dan ASN. Kemudian siangnya lanjut ke Belitang di Aula SMA N 1 Belitang dengan peserta guru dan kepala sekolah,” pungkasnya. (Jodi)

Cak_In

Cak_In

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode