Griya Literasi

PT KAI Divre III Palembang Sediakan Arena Bermain Anak di Tiga Stasiun Kereta Api

Kamis, 28 Des 2023 13:13 1 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Demi melayani dan kenyamanan para penumpang, PT KAI Divre III Palembang menyediakan fasilitas Arena Bermain Anak di sejumlah stasiun kereta.

Penyediaan Arena Bermain untuk memberikan kenyamanan bagi calon penumpang yang melakukan perjalanan menggunakan kereta api.

Manager Humas KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti, menyebutkan Arena Bermain Anak tersedia di tiga stasiun kereta api yakni Stasiun Kertapati, Stasiun Lahat dan Stasiun Lubuklinggau.

“Ini juga sebagai peningkatan layanan yang dilakukan pada momentum libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024,” ungkap Aida, Kamis (28/12/2023)

Aida mengatakan fasilitas Arena Bermain Anak dapat digunakan calon penumpang terutama Anak-Anak secara gratis, sembari menunggu jadwal keberangkatan KA dengan syarat harus diawasi orang tua atau orang dewasa.

“Penyediaan fasilitas area bermain Anak ini juga merupakan wujud implementasi SPM Pelayanan Penumpang Kereta Api sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan nomor PM 63 Tahun 2019 yang terdiri atas SPM di stasiun Kereta api dan SPM dalam Perjalanan,” tutupnya (DN)

Laporan: Madon
Editor: Syaidina Ali

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode