Griya Literasi

Tekan Penyebaran Covid-19 ,Polres OKUT Semprotkan Disinfektan Di Seputaran Kota Martapura

Kamis, 15 Jul 2021 12:35 1 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Untuk menekan penyebaran virus covid-19 di wilayah kabupaten OKU Timur Polres OKU Timur bersama TNI dan Pemda OKU Timur melaksanakan kegiatan penyemprotan disinfektan di seputaran Kecamatan Martapura Kamis(15/7/2021)

Di mana dalam Kegiatan Penyemprotan Disinfektan tersebut di dimulai dengan acara Apel bersama kemudian Pelepasan kendaraan konvoi mobil penyemprot AWC diikuti kendaraan lainnya didepan gerbang Polres OKU Timur untuk melakukan penyemprotan cairan disinfektan.

Dimana dalam kegiatan tersebut di lepas langsung Kapolres OKU Timur AKBP Dalizon, S.I.K,.M.H, bersama Wakapolres KOMPOL Mayestika Hidayat, S.I.K,.M.H, Danramil Martapura Kapten Muryono serta para PJU Polres OKU Timur di halaman Polres OKU Timur.

Adapun Rute yang dilalui dilakukan penyemprotan meliputi Jalan Lintas tengah kota baru, Jalan lingkar depan Armed , Jalan Merdeka pasar Martapura, Jln Jend Sudirman.

Kapolres OKU Timur AKBP Dalizon,S.I.K,.M.H, menerangkan bahwa kegiatan penyemprotan Disinfektan ini adalah bentuk upaya TNI, Polri dan Pemda, secara bersama sama dan turut serta membantu .

“yang mana saat ini penyebaran Virus Corona memasuki fase penyebaran yang tinggi sehingga kita harus ekstra keras secara bersama menekan dalam hal penyebaran Covid 19, Harapan ke depan dan harus dilaksanakan oleh Masyarakat untuk selalu mentaati Protokol kesehatan,”pungkasnya. (Jodi)

Cak_In

Cak_In

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode