Griya Literasi

Rujuk Aris Munandar ke RS Bari, Wawako Jamin Perawatan Intensif Gratis

Senin, 11 Mei 2020 23:39 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Dinilai mebutuhkan uluran tangan dari Pemerintah, Pemerintah kota Palembang melalui Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda langsung lakukan peninjauan di kediaman bapak Aris Munandar di Jalan Ki Kemas Rindo, Kelurahan Ogan Baru, Kecamatan Kertapati Palembang.

Diketahui, Aris Munandar merupakan buruh bangunan korban kecalakaan kerja yang tersengat arus listrik beberapa bulan lalu.

Sebagai bentuk rasa prihatin terhadap keadaan Aris Munandar, melalui kunjungan tersebut, Wakil Walikota Palembang langsung mengintruksikan pihak Rumah Sakit Bari Palembang untuk merujuk Aris Munandar untuk segera dirawat secara insentif di Rumah Sakit Bari Palembang.

“Kejadian bapak Aris Munandar ini sebenarnya sudah beberapa bulan yang lalu, hari ini kita lihat memang kondisinya semakin parah, oleh karena itu kita putuskan untuk bawa ke rumah sakit bari,” kata Fitrianti Agustinda saat meninjau langsung kediaman Aris Munandar, Senin (11/05).

Menurut Wakil Walikota dua periode tesebut, dengan dibawa langsung ke Rumah Sakit Bari, dirinya berharap bapak Aris Munandar dapat segera mendapatkan perawatan yang maksimum.

“Karena kita lihat sendiri, luka bakarnya sudah sangat serius dan tidak bisa lagi untuk diobati hanya sekedar rawat jalan jadi ini memang harus mendapatkan perawatan yang memang prima dari Rumah Sakit. Bayangkan saja jika itu terjadi pada kita atau keluarga kita,” kata Fitri.

“Alhamdulillah, pak Aris Munandar sudah dijemput dengan ambulan, dan saat ini akan mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Bari. Kita mohon doa semoga nantinya pak Aris Munandar bisa pulih kembali,” lanjutnya.

Untuk biaya sendiri, Fitri menjelaskan bahwa dalam perawatan serta pengobatan bapak Aris Munandar, pihak Pemkot juga akan menanggung semuanya.

“Seluruhnya ditanggung oleh Pemerintah kota sampai dengan sembuh. Sudah saya titip juga dengan ibu Makiani dan ini nantinya akan menjadi tanggung jawab Pemerintah kota Palembang,” ucapnya.

Diketahui juga, bahwa selain mengunjungi bapak Aris Munandar, Wakil Walikota Palembang tersebut juga menyempatkan diri untuk melihat kondisi warga sekitar serta membagikan bantuan paket sembako dari dana pribadinya sendiri.

“Kebetulan juga tadi kita membawa sembako dan juga masker untuk kita bagikan guna membantu masyarakat disekitar dalam menghadapi musibah Covid-19 saat ini,” tungkasnya. (WrC)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode