Griya Literasi

Tegaskan Hanya Ada 1 Kadin, Ingatkan Forum Jasa Kontruksi Tidak Hanya Fokus Kompetensi

Jumat, 16 Des 2022 08:30 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Banyaknya peluang di bidang jasa konstruksi di tahun 2023 menjadi kesempatan bagi Sumatera Selatan untuk menyiapkan tenaga ahli yang terampil.

Kepala KADIN Sumsel Affandi Udji melalui Wakil Ketua Yusran menyampaikan bila adanya forum yang dilaksanakan oleh Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Sumatera Selatan merupakan forum yang kreatif dan inovatif.

“Forum yang sudah diputuskan dalam perda ini juga kita harapkan tak berfokus dengan pelatihan dan juga kompetensi, karena itu sudah diatur dalam peraturan Presiden no 64 tahun kepada wartawan, Kamis (15/12).

Menurut Yusran, pihaknya berharap pemprov Sumsel tidak terjebak dengan hal-hal teknis saja, tapi lebih dari itu secara komprehensif.

“Kita akan mengaplikasi peraturan tersebut lewat lembaga sertifikasi profesi. Dan juga semua asosiasi yang sudah terakreditasi perguruan tinggi seperti universitas Sriwijaya, Poltek dan lainnya yang terampil di Konstruksi di Sumsel,”Jelasnya.

Ia menambahkan, bila tantangan yang dihadapi dalam forum jasa konstruksi di Sumsel ialah belum ada ketetapan Presiden. “Kalau sudah ada regulasinya mudah-mudahan keterampilan dan tenaga ahli di bidang Jasa konstruksi di Sumsel semakin baik,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengkritisi pemerintah yang tidak melibatkan Kadin sebagai kamar dagang dan industri sebagai pihak yang ikut bertanggung jawab sebagaimana diamanahkan UU.

“Bahwa sebagaimana termuat UU KADIN, hanya terdapat 1 (satu) KADIN yang merupakan wadah bagi Pengusaha Indonesia sehingga bilamana ada klaim-klaim dari pihak lain yang mengatasnamakan diri sebagai Ketua Umum KADIN Indonesia, tentulah klaim-klaim tersebut ialah keliru dan tidak berlandaskan hukum,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Sumsel Basyarudin menuturkan bila dalam bidang jasa konstruksi dinas Perkimtan belum memiliki anggaran.

“Untuk anggaran jasa konstruksi sendiri kita masih berkutat pada ATK, pemukiman kedepan akan kita anggarkan untuk jasa konstruksi secara detail,” singkatnya. (Al)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode