Griya Literasi

Wujudkan Netral Karbon 2060, UIN Raden Fatah Jalin Kerjasama dengan BMKG Palembang

Selasa, 27 Feb 2024 17:17 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Bertempat di Kampus Jakabaring Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang, telah dilaksanakannya penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA) antara Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Palembang dengan UIN Raden Fatah dan Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Raden Fatah Palembang, Selasa (27/02/24).

Penandatanganan dilakukan oleh Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag., M.Si., dan Dekan FST, Prof. Dr. Munir, M.Ag., dengan Deputi Klimatologi BMKG Dr. Ardhasena Sopaheluwakan, M.Si., yang disaksikan oleh Wakil Rektor III Dr. Hamidah, M.Ag., dan Biro AAKK Drs. Jumari Iswadi, M.M.

Menurut Rektor UIN Raden Fatah Palembang Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag., M.Si., MoU ini merupakan langkah penting dalam mengembangkan kualitas pendidikan di UIN Raden Fatah Palembang, terlebih lagi UIN Raden Fatah Palembang memiliki konsistensi yang tinggi terhadap lingkungan.

kerjasama ini sangat penting dilakukan, melalui MoU ini, kedua pihak akan bekerja sama dalam berbagai bidang yang mencakup pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat,” ujar Rektor.

Lebih lanjut rektor juga mengatakan bahwa kerjasama ini juga mencakup penguatan riset dan publikasi ilmiah, Kuliah Kerja nyata (KKN), peningkatan kualitas sumber daya manusia dan kegiatan lainnya yang memungkinkan dilaksanakan dengan memanfaatkan potensi masing-masing pihak.

Sementara itu Dr. Ardhasena Sopaheluwakan, M.Si. selaku Deputi Bidang Klimatologi BMKG mengucapkan terima kasih kepada Rektor dan pimpinan UIN Raden Fatah yang telah menyambut baik silaturahmi dan kerja sama antara BMKG Palembang dan UIN Raden Fatah Palembang.

“Alhamdulillah BMKG Palembang dapat menjalin kerja sama bersama UIN Raden Fatah Palembang, sebagai misi BMKG kepada masyarakat khususnya Perguruan Tinggi agar terciptanya sinergi bersama pada program penelitian dan pengabdian serta berkontribusi dalam bidang pendidikan melalui kuliah umum yang dilaksanakan pada hari ini,” ungkap Dr. Ardhasena.

Selain Penandatanganan MoU dan MoA, dalam kesempatan ini juga diselenggarakannya Kuliah Umum oleh Dr. Ardhasena Sopaheluwakan, M.Si. selaku Deputi Bidang Klimatologi BMKG, dengan tema “Implementasi SDGs pada sumberdaya air dan aksi iklim berbasis adaptasi lahan rawa: Kontribusi universitas melalui kampus hijau dan berkelanjutan untuk wujudkan Netral Karbon Indonesia 2060”. (Ril)


Editor: Syaidina Ali

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode