Griya Literasi

340 Peserta Ikuti Ujian Kenaikan Sabuk Shokaido Sumsel

Minggu, 19 Jun 2022 15:17 1 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Dengan diikuti 340 peserta dari 6 ranting yang ada di kota Palembang, Perguruan Karate Shotokan Kandaga Indonesia (Shokaido) Pengprov Sumatera Selatan resmi membuka ujian kenaikan sabuk di Komplek Maskarebet, Sukarami Palembang, Minggu (19/06).

Ujian kenaikan sabuk yang dibuka langsung oleh Wakil Ketua Shokaido Sumsel, Antoni Yuzar tersebut diharapkan dapat berjalan lancar, serta berhasil dengan baik tanpa adanya cidera.

“Terima kasih kepada seluruh panitia dan seluruh pihak yang membantu acara ini. Semoga semua peserta dinyatakan lulus dalm mengikuti ujian kenaikan sabuk ini,” kata Antoni Yuzar.

Antoni Yuzar juga berharap kepada para peserta untuk dapat mengukuti setiap aturan, disiplin melalui setiap program Shokaido. “Tunjukanlah yang terbaik dan teruslah berlatih,” ujarnya.

Sementara itu, selaku Sensie Dr. Nugi Nurdin sekaligus Ketua Keluarga Sabuk Hitam menyampaikan, dalam ujian kenaikan sabuk berikutnya, ia berharap dapat diikuti minimal 600 peserta.

“Hal ini karena adanya penambahan beberapa ranting di kota Palembang. Kami terus akan berekspansi untuk membuka ranting perguruan Shokaido di Kabupaten Kota Provinsi Sumatera Selatan,” singkatnya.

Diketahui, hadir dalam pembukaan kenaikan sabuk, yakni Ketua keluarga Sabuk Hitam Shokaido Sumsel, Sensie DR. Nugi Nurdin, Dewan Guru Shokaido, Sensei Ina Supar serta, Sekretaris KSH. Hendrawan. (Ril)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode