Griya Literasi

Cak Imin Dapat Tanjak dan Rumpak Songket dari SMB IV

Rabu, 31 Mei 2023 22:29 3 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen — Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Dr Abdul Muhaimin Iskandar, Mengunjungi Ponpes Muqimmus Sunnah di Sumatera Selatan dan Mendapatkan Penghargaan Kebudayaan dari Sultan Palembang Darussalam Sultan Mahmud Badaruddin IV Jaya Wikrama.

Rabu (31/5) sore, Dr Abdul Muhaimin Iskandar, Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), melakukan kunjungan ke Ponpes Muqimmus Sunnah yang terletak di Jalan Kenten, Kecamatan Kenten, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan. Kunjungan tersebut dilakukan sebagai bagian dari agenda politik dan sosial Muhaimin Iskandar. Selain bermunajat untuk nusantara di Ponpes Muqimmus Sunnah, Muhaimin juga menghadiri acara besar lainnya di Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur pada hari Kamis (1/5).

Dalam kunjungannya, Muhaimin Iskandar turut ditemani oleh sejumlah tokoh terkemuka, termasuk Sultan Palembang Darussalam Sultan Mahmud Badaruddin IV Jaya Wikrama, Raden Muhammad Fauwaz Diradja, SH.,M.Kn, Ketua DPW PKB Sumsel Ramlan Holdan, Caleg DPR RI dari PKB Sumsel Susno Duadji, serta beberapa anggota DPRD Sumsel dari Fraksi PKB dan tokoh budayawan Sumsel lainnya.

“Jadi hari ini kita mendoakan agar besok (hari ini, red) apel akbar kebangsaan yang dihadiri 25 ribu orang di OKUT, kita doakan mudah-mudahan lancar dan selamat, sukses dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila 1 Juni 2023. Dengan acara itu, diharapkan dapat mengkokohkan barisan para penggerak perjuangan NU bisa semakin kuat dan kokoh di Sumatera Selatan,” kata Cak Imin, sapaan akrab Dr Abdul Muhaimin Iskandar

Selama kunjungan tersebut, Sultan Palembang Darussalam Sultan Mahmud Badaruddin IV Jaya Wikrama memberikan Penghargaan Kebudayaan kepada Muhaimin Iskandar berupa tanjak dan rumpak songket. Penghargaan tersebut menjadi simbol kerjasama dan pengakuan terhadap peran Muhaimin Iskandar dalam memperkuat hubungan politik antara PKB dan daerah Sumatera Selatan.

Dalam kesempatan tersebut, Muhaimin Iskandar juga menyampaikan harapannya agar kunjungan ke Ponpes Muqimmus Sunnah ini dapat menjadi inspirasi bagi kader-kader penggerak NU serta menjadi motivasi bagi pejuang-pejuang Sumatera Selatan dalam memperjuangkan kesejahteraan rakyat.

Menyinggung mengenai sistem proporsional tertutup yang saat ini menjadi polemik, Muhaimin Iskandar menyatakan bahwa PKB akan tetap menunggu keputusan Mahkamah Konstitusi (MK). Ia berharap MK dapat menjalankan proses dengan bijaksana dan tidak mengganggu stabilitas nasional melalui pemilu.

“Karena kita tahu MK dalam menjalankan proses ini tidak akan gegabah. Dan jangan sampai MK memutuskan sampai menjadi keputusan yang mengganggu proses pemilu. Hendaknya MK memahami betul makna, perkembangan, persiapan, dan untuk menjaga stabilitas nasional melalui pemilu,” ujarnya. Apakah nantinya terbuka atau tertutup Gus Muhaimin,tidak mau berkomentar Panjang lebar. “Kita tidak mau berandai-andai,” katanya singkat.

Saat ditanya mengenai pencalonan dirinya dalam Pilpres 2024 mendatang, Muhaimin Iskandar menyatakan optimis dan semakin mantap dalam berkoalisi dengan Gerindra. Ia juga menyambut baik pertemuan antara anak Presiden Jokowi, Gibran, dengan Gerindra, karena hal tersebut akan memperkuat Koalisi Politik yang sedang dibangun.

Namun, Muhaimin Iskandar mengaku belum memikirkan kemungkinan maju bersama Prabowo Subianto dalam Pilpres mendatang. Ia berharap dapat fokus pada tugasnya sebagai Ketua Umum PKB dan memperkuat partai serta koalisi politiknya.

Dalam pidatonya, Muhaimin Iskandar berharap agar semua santri di Ponpes Muqimmus Sunnah dapat menjadi pemimpin yang jujur, amanah, dan baik di masa depan. Ia juga menekankan pentingnya investasi dalam meningkatkan kualitas generasi muda, sehingga mereka memiliki kemampuan dan daya saing yang tinggi.

Ketua Yayasan Muqimus Sunnah, Dr Izza Zein Syukri, mengungkapkan harapannya bahwa Ponpes Muqimmus Sunnah dapat melahirkan pemimpin-pemimpin yang jujur, amanah, dan berkomitmen dalam membangun bangsa. Ia berharap santri-santinya dapat bersaing dengan generasi muda lainnya dan ikut berperan aktif dalam mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan Indonesia.

“Kita berharap santri kita kedepan dapat bersaing dengan generasi muda lainnya. Dan dapat membuat NKRI semakin sejahtera menjadi baldatun tayyibatun warobul ghofur,” tutupnya. (ril)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode