IWO Sumsel Sampaikan Apresiasi Atas Kepedulian Gubernur Sumsel

Sumsel Independen – Pimpinan Wilayah (PW) Ikatan Wartawan Online (IWO) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) apreasiasi atas apa yang dilakukan oleh Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru.
Pasalnya, ditengah kondisi yang memprihatinkan saat ini, kepedulian orang nomor satu di Sumsel masih terus tetap diberikan kepada para pejuang informasi yang terus berdiri ditengah maraknya wabah Covid-19.
“Kami dari IWO Sumsel sangat mengapresiasi perhatian Pemerintah Provinsi Sumsel terhadap wartawan dalam melaksanakan tugasnya saat Covid-19 ini. Walau belum bisa mengakomodir seluruh wartawan namun kita mengucapkan terimakasi atas perhatian dari pemprov Sumsel ini,” kata ketua PW IWO Sumsel, Sonny Kushardian, Kamis (09/04).
Ditambahkan Sonny, dirinya juga berharap apa yang telah dilakukan oleh Pemprov Sumsel tersebut juga dapat dilakukan oleh Pemerintahan daerah di seluruh kabupaten/kota yang ada di Sumsel.
“Kita berharap juga apa yang dilakukan oleh Pemprov Sumsel ini dapat juga dilakukan oleh pemerintahan daerah di seluruh kabupaten/kota di sumsel karena wartawan-wartawan di daerah juga pasti sangat membutuhkannya terutama masker sangat dibutuhkan saat melakukan tugas peliputan ditengah wabah corona ini,” ujarnya.
Sementara itu, Gubernur Provinsi Sumatera Selatan, H Herman Deru dalam sambutannya mengatakan pemerintah terus berupaya agar seluruh masyarakat tetap terjaga dan terlindungi.
Perhatian itu juga tak luput diberikannya pada awak media yang menurutnya menjadi garda terdepan dalam penyebarluasan informasi mengenai penyebaran dan penanganan covid 19 khususnya di Provinsi Sumsel.
Karena itu pula, Ia berinisiatif memberikan bantuan masker kain, hand sanitizer, dan 150 paket sembako kepada rekan-rekan media.
“Saya menghimbau agar wartawan juga disiplin melengkapi diri dengan alat pelindung, terutama masker yang merupakan salah satu alat pelindung diyakini mampu mencegah penularan Covid-19,” jelasnya. (ril)
