Griya Literasi

PC PMII Kota Palembang Deklarasikan Empat Komisariat Baru 

Minggu, 3 Sep 2023 19:28 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Kota Palembang mengumumkan perluasan jaringannya dengan mendeklarasikan 4 Komisariat Baru. Acara deklarasi berlangsung di Gedung PWNU Sumsel dan dihadiri oleh sejumlah tokoh utama, termasuk Ketua PMII-kota-palembang/">PC PMII Kota Palembang, Muhammad Adha, dan para Ketua Pengurus Komisariat se-Kota Palembang. Sabtu malam (2/9)

Dalam deklarasi ini, Muhammad Adha, Ketua Pengurus Cabang PMII Kota Palembang, menyatakan kebahagiannya atas pertumbuhan organisasi ini.

“Alhamdulillah, berkat kerjasama Pengurus Cabang dan kader-kader PMII di Kota Palembang, kami yang awalnya memiliki 5 Komisariat, kini telah bertambah menjadi 9 Komisariat, danan mohon do’a nya In Shaa Allah dalam waktu dekat ini akan bertambah 2 Komisariat Persiapan lagi bahkan bisa lebih” ucap Adha.

Empat Komisariat Baru yang dideklarasikan adalah PMII Komisariat persiapan Universitas Tridinanti, Komisariat Persiapan Universitas IGM, Komisariat Persiapan Akademi Maritim Bina Bahari, dan Komisariat Persiapan Universitas Bina Darma. Adha juga menyampaikan harapannya akan bertambah lagi dalam waktu dekat.

Sementara itu, Nanda Syusabta, Wakil Ketua 1 PMII-kota-palembang/">PC PMII Kota Palembang, menjelaskan pentingnya deklarasi ini dalam membumikan nilai-nilai Aswaja di kalangan mahasiswa.

“Komitmen kami sebagai pengurus cabang adalah untuk memperluas cakupan PMII di kampus umum dan membuka komisariat di sana. Selama ini, PMII lebih dikenal tumbuh di kampus perguruan tinggi agama. Deklarasi 4 komisariat persiapan ini akan mempermudah pengurus cabang dalam rekrutmen anggota baru dan mendorong kaderisasi agar PMII bisa hadir di setiap kampus umum.” Ucap Nanda. (Ali)


Editor: Syaidina Ali

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode