Griya Literasi

Tak Gentar Apapun Keputusan MK Soal Sistem Pemilu, Ini Alasan DPD Gerindra Sumsel

Rabu, 14 Jun 2023 19:24 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sumsel nampaknya semakin menggebu-gebu dalam meraih kemenangan pada pesta demokrasi 2024 mendatang.

Pasalnya, Ketua DPD Partai Gerindra Sumsel, Hj Kartika Sandra Dewi atau yang biasa akrab disapa Cici menegaskan bahwa dirinya bersama para Calon Legislatif (Caleg) akan terus semangat maju apapun keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal sistem pemilu.

Hal itu diutarakan Cici pada sambutannya dalam kegiatan Pelantikan Bapilu Gerindra Sumsel, Pelantikan DPC Gerindra Kota Palembang sekaligus Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Partai Gerindra Sumatera Selatan di Graha Limbersa Palembang, Rabu (14/06).

Diketahui, selain dihadiri langsung oleh Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, kegiatan tersebut juga terlihat dihadiri oleh Anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Mawardi Yahya serta beberapa petinggi partai Gerindra lainnya.

“Caleg-caleg Partai Gerindra ini tidak gentar meskipun tertutup ataupun terbuka. Karena kami para pejuang yang kuat,” kata Cici.

Ia beralasan, bahwa majunya para Caleg Partai Gerinda bukanlah semata untuk meraih jabatan menjadi anggota DPRD, melainkan untuk menjadikan Prabowo Subianto sebagai harapan Indonesia.

“Dalam acara Rakorda ini kita sepakat bagaimana caranya untuk memenangkan bapak Prabowo menjadi Presiden. Bukan hanya selalu hampir menang, melainkan benar-benar menjadikan bapak Prabowo sebagai Presiden Republik Indonesia,” tegas Wakil Ketua DPRD Sumsel itu.

“Yang jelas juga, Partai Gerindra di Sumatera Selatan ini semuanya harus menduduki kursi Ketua DPR. Dan pasti semua kursi juga untuk masing-masing Dapil RI,” ucap Cici.

Sementara itu, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menjelaskan, bahwa Rakorda yang digelar tersebut merupakan suatu upaya untuk merapatkan barisan bagi kemenangan Prabowo dan kemenangan Gerindra.

Ia mengungkapkan, bahwa Sumatara Selatan merupakan basis besar bagi Partai Gerindra, khususnya bagi Prabowo Subinto.

“Maka dari itu kami harus mempertahankan basis ini, sehingga tahun 2024 dapat semakin kuat, Prabowonya tambah menang dan Gerindranya tambah kursi,” ungkap Ahmad Muzani.

Dirinya juga menyampaikan rasa bangga terhadap DPD Partai Gerindra Sumsel atas optimisnya memenangkan Prabowo. “Kami juga melihat ada suasana yang berbeda jika dibandingkan di tahun 2014 serta 2019,” ujarnya.

“Kalau suasana sekarang, optimisme itu tambah yakin. Bukan hanya menang, namun kemenangan itu bertambah tebal bila dibandingkan dengan Pilpres yang lalu,” tutupnya. (IH)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode