Griya Literasi

Harapkan Kemajuan Olahraga Melalui Kepemimpinan Baru KONI Sumsel

Selasa, 10 Des 2019 18:37 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Jelang pelaksanaan pemilihan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sumsel yang akan dilaksanakan Desember mendatang, Tommy, Ketua Ikatan Mahasiswa Olahraga Indonesia (IMORI) DPW Sumatera Selatan berharap pelaksanaan harus sesuai dengan mekanisme yang terdapat dalam Anggaran Dasar dan Rumah Tangga.

Ia berharap, pada proses pemilihan Ketua Umum serta kepada mereka yang mempunyai hak dalam pemilihan agar menghindari money politic dalam bentuk apa pun untuk memilih kandidat, hingga benar-benar dapat memilih Ketua KONI Sumsel yang berkompeten serta mengerti dan benar-benar menyukai olahraga agar bisa konsentrasi untuk prestasi atlet Sumsel.

“Siapapun nanti yang terpilih diharapkan merupakan figur yang profesional. Artinya, Ketua Umum KONI Provinsi Sumsel benar-benar orang yang ahli di bidangnya. Yakni, menguasai bidang olahraga, manajemen olahraga, hingga manajemen organisasi,” kata Tommy, Selasa (10/12).

“Intinya, ketua terpilih nanti, siapapun orangnya, ahli dalam urusan olahraga. Selain itu, Ketua Umum KONI Sumsel harus punya jiwa leadership karena akan menjadi induk dari beberapa Cabang Olahraga (Cabor)
Serta harus mampu menjadi jembatan antara Cabor dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel. Pasalnya,” lanjutnya.

Menurutnya, KONI merupakan salah satu mitra dari pemerintah yang memiliki tugas melakukan pembinaan dan pengembangan atlet-atlet untuk berprestasi dalam berbagai even. Baik level provinsi, nasional maupun internasional.

“Harapannya siapapun yang jadi harus memiliki greget dan punya semangat milenial, serta dapat memajukan olahraga di Sumatera Selatan,” ucapnya. (wRc)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode