Griya Literasi

Timnas Indonesia vs Argentina, Teman Akbar Alfaro (TAA) Menggelar Nobar Seru

Senin, 19 Jun 2023 20:40 2 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen — Semangat pecinta sepak bola di Kota Palembang terlihat menggebu-gebu saat menghadiri acara nobar (nonton bareng) pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina yang diselenggarakan oleh Teman Akbar Alfaro (TAA). Acara ini berlangsung meriah di Posko Teman Akbar Alfaro Komplek Ilir Barat Permai pada Senin malam (19/06/2023).

Bukan hanya sekadar nobar, acara ini juga dihadirkan dengan berbagai hadiah menarik berupa full doorprize dan juga tebak skor pertandingan. Para penonton pun bersemangat mengikuti pertandingan sambil berharap dapat memenangkan hadiah-hadiah tersebut.

Nobar kali ini menjadi lebih istimewa karena dihadiri langsung oleh Akbar Alfaro. Dalam sambutannya, Akbar Alfaro mengungkapkan rasa syukurnya atas antusiasme masyarakat dalam mendukung Timnas Indonesia.

“Kami sangat bersyukur atas antusiasme yang luar biasa dari masyarakat Palembang dalam menyambut nobar kali ini. Nobar bukan hanya sekadar ajang silaturahmi dan berkumpul bersama, tetapi juga bentuk dukungan kita untuk timnas kita tercinta,” ujar Akbar Alfaro.

Selain itu, Akbar Alfaro juga menekankan pentingnya semangat sportivitas dalam menyaksikan pertandingan tersebut. Ia mengajak semua penonton untuk tetap menjaga suasana yang kondusif dan menghormati lawan main.

“Pertandingan ini bukan hanya tentang menang atau kalah, tetapi juga tentang semangat persatuan dan kesatuan kita sebagai bangsa. Mari kita dukung timnas kita dengan penuh semangat, namun tetap menjunjung tinggi sportivitas dan menghormati tim lawan,” tambah Akbar Alfaro.

Tak hanya para penggemar sepak bola, nobar kali ini juga dihadiri oleh berbagai kalangan masyarakat yang ingin merasakan atmosfer kebersamaan dan kegembiraan dalam menyaksikan pertandingan sepak bola. (Okta)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode