Griya Literasi

Anggota DPRD Sumsel Dapil V Serap Aspirasi Masyarakat Buay Pemaca

Senin, 29 Jan 2024 20:46 1 menit membaca
PEMKAB MUBA

Sumsel Independen – Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan dari daerah pemilihan (Dapil) Sumsel V gelar Reses tahap I di tahun 2024, 29 Januari – 5 Februari.

Anggota DPRD Prov. Sumsel Dapil V terdiri dari Iwan Hermawan, ST., MM (Koordinator Reses) anggota Fathan Qoribi, ST., Hj Susilawati, SH, MKn., Hj Tina Malinda, SE, MSi., dan Yenny Elita, SPd, MM.

Reses yang dilakukan di Desa Mekar Jaya Kecamatan Buay Pemaca Kabupaten OKU Selatan, warga mengusulkan perbaikan jalan dan pemasangan tiang lampu jalan.

Sementara itu di Desa Tanjung Jaya Kecamatan Buay Pemaca, Masyarakat mengajukan bantuan pupuk subsidi maupun non subsidi.

Sedangkan di Desa Danau Jaya Kecamatan Buay Pemaca warga mengajukan untuk bantuan alat-alat pertanian seperti mesin potong rumput, mesin perontok jagung, mesih bajak tanah talang, dan mesin stim untuk penyiram tanah.

Menanggapi aspirasi warga itu, Koordinator Dapil V DPRD Sumsel, Iwan Hermawan, ST., MM mengatakan bahwa banyaknya infrastruktur yang belum merata menjadi perhatian Dapil V DPRD Sumsel.

“Dalam waktu dekat insyaallah kami akan memperjuangkan terkait infrastruktur jalan desa, akan segera saya koordinasikan kepada dinas terkait baik dari kabupaten OKU Selatan maupun Pemerintah Provinsi Sumsel, dan bantuan pupuk serta alat-alat pertanian” kata Iwan. (Adv)


Editor: Syaidina Ali

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


    MAJALAH TERBARU

    Majalah Independen Edisi LIV

    Sponsor

    Wujudkan Supremasi Hukum
    <

    Majelis Dzikir Ustadz H. Hendra Zainuddin

    Bengkel Las Listrik Karya Jaya

    Perumahan

    xBanner Samping
    xBanner Samping
    Beranda Cari Trending Lainnya
    Dark Mode